Puskesmas Bontang Lestari kembali mengadakan Pelayanan Kesehatan Pesisir pada Selasa, 23 April 2024 di Loktunggul RT 15. Kegiatan ini diadakan dalam rangka untuk meningkatkan derajat Kesehatan Masyarakat khusus nya warga pesisir Loktunggul.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Puskesmas Bontang Lestari dengan menurunkan 8 orang nakes, dengan pelayanan sebagai berikut :
- Pemeriksaan Kesehatan
- Pos Upaya Kesehatan Kerja
- Penyuluhan Kesehatan Gigi dan Mulut
- Deteksi Dini Tumbuh Kembang Anak
- Imunisasi
- Kunjungan balita dan bumil
- Kunjungan KB
Kegiatan ini dilaksanakan guna meningkatkan derajat Kesehatan Masyarakat dan harapannya dapat mencegah penyakit.
Kontributor : Ahmad Fakhrurrijal
Editor : Ahmad Fakhrurrijal

