Launching dan sosialisasi Sistem pengawasan Kearsipan Internal (SIMAS PINTER)

, ,

Dalam rangka meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pengawasan kearsipan internal, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Bontang menyelenggarakan kegiatan launching dan sosialisasi Sistem Pengawasan Kearsipan Internal (SIMAS PINTER). Acara ini dibuka secara resmi oleh Walikota Bontang, Basri Rase, yang turut hadir dalam acara tersebut adalah Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Timur dan seluruh kepala perangkat daerah kota Bontang.
Acara peluncuran yang berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang tersebut menandai langkah maju dalam meningkatkan tata kelola arsip yang lebih modern dan terintegrasi. Dalam pidato pembukaannya, Wali Kota Basri Rase menyatakan komitmennya untuk terus mendukung inovasi dan teknologi di berbagai sektor pemerintahan.
“Aplikasi SIMAS PINTER ini merupakan bentuk nyata dari komitmen kita untuk terus berinovasi dalam mengelola arsip pemerintahan. Dengan adanya aplikasi ini, diharapkan proses audite kearsipan internal dapat lebih efisien dan transparan,” ujar Wali Kota Basri Rase
Pada kesempatan yang sama, kepala perangkat daerah sekota Bontang dan para unit kearsipan menyambut baik inovasi ini. Mereka berharap dengan adanya SIMAS PINTER, proses audit kearsipan dapat dilakukan dengan lebih mudah dan terstruktur. Kehadiran seluruh kepala perangkat daerah kota Bontang dalam acara tersebut menunjukkan dukungan dan keseriusan pemerintahan kota dalam menerapkan teknologi dalam peningkatan kualitas pelayanan publik. Mereka menyambut baik inovasi ini dan berkomitmen untuk mendukung penggunaan aplikasi SIMAS PINTAR dalam proses pengawasan dan audit kearsipan di masing-masing unit kerja.