UKM-UKS-Penjaringan dan Pemeriksaan Berkala Siswa di Sekolah

Penjaringan kesehatan dan pemeriksaan berkala merupakan serangkaian kegiatan pemeriksaan kesehatan yang bertujuan untuk mengetahui secara dini masalah-masalah kesehatan anak usia sekolah dan remaja untuk mendapat penanganan secepatnya sehingga terhindar dari keadaan yang mengganggu proses belajar dan tumbuh kembangnya.

Hasil penjaringan kesehatan akan memberikan data pertumbuhan dan perkembangan kesehatan anak untuk dijadikan pertimbangan dalam menyusun perencanaan, pemantauan dan evaluasi kegiatan Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) dan Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (UKS/M). Penjaringan kesehatan dan pemeriksaan berkala dilakukan pada peserta didik di 11 sekolah yang ada di wilayah kerja Puskesmas Bontang Lestari (7 SD/MI, 2 SMP/MTs, dan 2 SMA/SMK).